7 alasan wanita kehilangan hasrat seksual

Hubungan seksual yang harmonis dan penuh kehangatan menjadi dambaan semua pasangan tetapi tidak sedikit hubungan seksual mengalami masalah baik disebabkan ketidakmampuan pria memberikan kepuasan akibat disfungsi seksual misalnya, tetapi penyebab ini bisa muncul dari wanita yang dikenal memiliki hasrat seksual yang tinggi dibanding pria.

Berikut tujuh alasan mengapa wanita bisa kehilangan hasrat seksual:

Psikologi

Jika Anda mengalami tekanan, hal pertama yang akan terkena pengaruhny adalah hubungan seksual, baik disebabkan oleh stress ataupun kegelisahan. 23 persen wanita mengalami kekerasan seksual dan ini adalah masalah nyata. Dan kemudian masalah image tubuh yang sering wanita perbincangkan-apakah mereka gemuk, terlalu kurus, tidak memiliki payu dara-sehingga mereka berpikir bahwa mereka tidak seksi. Akhirnya mempengaruhi hasrat untuk malakukan hubungan seksual.

Masalah pasangan

Ini adalah masalah besar karena seks menjadi isu yang berkaitan dengan kekuatan. Jika hubungan diluar tempat tidur Anda tidak baik, maka hubungan di tempat tidurpun akan mengalami masalah. Ketika sebuah hubungan perkawinan itu baik,
85% perkawinan memiliki kehidupan seksual yang baik. Tetapi ketika hubungan perkawinan mengalami masalah, 85 persen perkawinan memiliki hubungan seksual yang bermasalah.



Pengobatan

Pil-pil KB. 15 juta wanita Amerika yang sering meminum pil-pil KB mengalami penurunan libido yang akan mengganggu hasrat wanita untuk melakukan hubungan seksual, lakukan lah sesuatu sehingga Anda dapat melakukan hubungan seksual dan Anda merasa bergairah.

Penyakit

Semua jenis penyakit kronis akan berpengaruh pada keinginan untuk berhubungan seksual dan ketika Anda mendapatkan banyak kekebalan penyakit secara otomatis akan menurunkan libido, termasuk penyakit kanker dan diabetes.

Therapi penyakit

Jika Anda pernah mengalami operasi dan Anda menjalani khemoterapi. Ini akan merubah reaksi Anda, perasaan siapa Anda sebenarnya, body image Anda sehingga Anda tidak ingin melakukan hubungan seksual.

Rasa sakit

15 persen wanita mengalami ketidaknyamanan ketika mereka melakukan hubungan seksual karena rasa sakit sehingga Anda tidak ingin melakukannya. Jika Anda teringat rasa sakit, Anda akan teringat pula untuk tidak melakukannya.

Pria

Sebanyak 30 juta pria mempunyai berbagai macam disfungsi, disfungsi ereksi, dan mereka memiliki faktor yang sama. Mereka mungkin mengalami masalah psikologis, dan fisik untuk melakukan hubungan seksual sehingga mempengaruhi hasrat pasangannya.